Pemeriksaaan Kesehatan Pelajar Oleh Puskesmas Garuda di SMAN 5 Pekanbaru
Pekanbaru, 18 Oktober 2022 Puskesmas Garuda Kota Pekanbaru mengadakan kegiatan pemeriksaan kesehatan bagi pelajar di SMAN 5 Pekanbaru. Dengan dipimpin oleh dr. Dedy Khairul Ray, tim dokter dan perawat profesional yang melakukan pemeriksaan terdiri dari 11 anggota tim. Kedatangan Tim Dokter Puskesmas Garuda disambut oleh Kepala SMAN 5 Pekanbaru ibu Hj. Elmi Gurita, M.Pd.
Ibu Hj. Elmi Gurita, M.Pd memberikan sambutan sebelum kegiatan dimulai
Rangkaian kegiatan Deteksi Penyakit Dini oleh Puskesmas Garuda dan Dinas Kesehatan Riau ini dimulai dengan siswa mengisi formulir yang berisi tentang riwayat penyakit diri dan keluarga, kemudian dilanjutkan dengan absen. Selanjutnya dilakukan pemeriksaan penyakit mulai dari telinga, hidung dan mata, lalu siswa diminta mengisi form kesehatan jiwa. Untuk lencarnya kegiatan ini, para siswa didampingi oleh Tim UKS SMAN 5 Pekanbaru, yaitu ibu Elvabeta, S.Pd, ns. Rina dan Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan Ibu Amita, S.Pd.
Salah satu siswa sedang di periksa oleh Tim Kesehatan Puskesmas Garuda Pekanbaru
Komentar
Jadilah yang pertama berkomentar di sini